Ini Dia Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Terpilih
Ini Dia Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Terpilih

Ini Dia Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Terpilih

  • Ditulis oleh administrator
  • pada Sabtu, 08 Oktober 2016

Auditorium, ummi.ac.id - Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HMIF) Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) merupakan suatu badan organisasi mahasiswa untuk menampung dan menyalurkan aspirasi mahasiswa program studi Teknik Informatika UMMI dalam mengoptimalkan potensi dalam bidang keinformatikaan.

Pengurus HMIF dipilih melalui rangkaian proses yang lumayan panjang, dimulai dari pemilihan ketua HMIF dan dilanjutkan dengan pemilihan pengurus Hima oleh Ketua HMIF. Proses pemilihan ketua HMIF sendiri dilakukan melalui voting yang dilakukan mahasiswa Teknik Informatika UMMI.

Sebelum pemilihan ketua HMIF Periode 2016-2017 lebih dulu dilaksanakan proses Musyawarah Besar (Mubes) HMIF pada kamis (8/9/16), bertempat di Auditorium UMMI. Hasil pemilihan memenangkan Idlal Maulana Wahid sebagai Ketua HMIF mengungguli calon lain. Selanjutnya Ketua HMIF yang terpilih bertugas menyeleksi pengurus yang akan membantu dan bekerjasama dengan mereka, dimulai dari pemilihan Wakil Ketua Hima, Sekretaris, Bendahara dan ketua departeman.

Setelah terbentuknya kepengurusan organisasi HMIF UMMI 2016-2017, dilaksanakan kegiatan sertijab dan pelantikan. Pelantikan sendiri, dilantik langsung oleh ketua program studi (Kaprodi) Teknik Informatika, Iwan Rizal Setiawan, S.T., M.T. jumat (7/10/16) di Auditorium UMMI.

Dalam kegiatan sertijab tersebut, Kaprodi Teknik Informatika menyampaikan pesan bahwa borganisasi sangat penting dalam menghadapi tantangan dunia kerja ke depan, karena melalui organisasi dapat melatih soft skill diantaranya latihan kepemimpinan dan kemampuan berkomunikasi.

Ucapan terimakasih pun disampaikan oleh Ketua Himpunan HMIF periode sebelumnya, Herdy cahyo kepada pengurus HIMA lama atas kerja kerasnya dalam menjalankan tugas. Dengan terpilihnya pengurus baru diharapkan HMIF UMMI akan terus berkarya dan berprestasi.