Program Studi Teknik Sipil
Event

Lulusan program studi teknik sipil UMMI adalah lulusan yang menguasai dasar-dasar teori dalam bidang teknik sipil dan mampu mengaplikasikannyadalam menyelesaikan pekerjaan/masalah, mampu mengoperasikan dan menggunakan program-program aplikasi perancangan struktur bangunan dan transportasi, mampu membuat dan memeriksa gambar perancangan, mampu menyusun rancangan anggaran/biaya proyek, penjadwalan proyek, kontrak dan pengendalian pelaksanaan proyek serta mampu melaksanakan, mengawasi dan mengarahkan tenaga kerja pada pelaksanaan proyek.

VISI

Menghasilkan lulusan yang profesional di bidang teknik sipil, berjiwa enterpreneur dan berdaya saing dibidangnya berdasarkan nilai-nilai ke-Islaman pada tahun 2022

MISI

  1. Menyelenggarakan kegiatan pendidikan bidang teknik sipil yang mengacu kepada sistem pendidikan yang adaftif, fleksibel dan berwawasan nasional maupun global.
  2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian dan pengembangan keilmuan bidang teknologi rekayasa yang dilandasi nilai-nilai Islam.
  3. Menyelenggarakan layanan profesional dalam upaya pemberdayaan kepada masyarakat bidang teknologi rekayasa.
  4. Menjalin kerjasama dengan stakeholder bidang pembangunan berlandaskan prinsip      profesionalisme dan ke-Islaman
     

TUJUAN

  1. Menghasilkan sarjana Teknik Sipil yang memiliki kompetensi di bidang teknik sipil, berjiwa enterpreneur, berwawasan nasional maupun global serta memiliki kepribadian sarjana yang Islami.
  2. Menghasilkan lulusan yang mampu mengamalkan ilmu pengetahuan bidang teknik sipil sebagai wujud tanggung jawabnya untuk melakukan pemberdayaan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang diridhoi Allah SWT.
  3.  Menghasilkan penelitian bidang teknologi rekayasa yang mengacu pada produk penyelesaian masalah  dalam bidang pembangunan.
  4. Terselenggaranya kerjasama dalam bentuk pelayanan akademik/profesional bidang pembangunan teknik sipil/teknologi rekayasa kepada stakeholder pembangunan secara berkelanjutan.