Gelar Pelatihan Mubalighat : Pimpinan Daerah Aisyiyah Mengasah Kompetensi Mubalighat Untuk Dakwah Berkelanjutan
Gelar Pelatihan Mubalighat : Pimpinan Daerah Aisyiyah Mengasah Kompetensi Mubalighat Untuk Dakwah Berkelanjutan

Gelar Pelatihan Mubalighat : Pimpinan Daerah Aisyiyah Mengasah Kompetensi Mubalighat Untuk Dakwah Berkelanjutan

  • Ditulis oleh administrator
  • pada Senin, 14 Mei 2018

Sukabumi, ummi.ac.id - Aisyiyah merupakan salah satu organisasi gerakan dakwah amal ma’ruf nahi munkar sebagai bagian dari Muhammadiyah. Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Sukabumi  menyiapkan kadernya sebagai pelaku aktif dakwah islamiyah yang mempu mengembangkan dakwah. Pelatihan Mubalighat yang dilaksanakan pada tanggal 4-5 Mei 2018 yang bertempat di kampus Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) dan Villa Pakuan Resident merupakan program yang diselenggarakan oleh Majlis Tabligh PDA.  Majlis Tabligh PDA memiliki kewajiban untuk melakukan berbagai langkah strategis dalam peningkatan mutu mubalighat dalam pelaksanaan dakwahnya. Pelatihan Mubalighat ini berbasis pada kompetensi (compentency based training).

Ada pun materi yang disampaikan pada pelatihan ini yaitu : 1.penguatan ideology, 2. visi dan strategi gerakan aisyiyah, 3. Profil mubalighat, 4. Strategi Dakwah dan manajemen Dakwah, dan kegiatan lainnya seperti qiyamul lail, kajian ayat, FGD, praktik dakwah. Materi yang diberikan sesuai dengan pelatihan berbasis kompetensi.  Ketua Majlis Tabligh PDA, Ibu leonita menyampaikan bahwa dengan adanya pelatihan ini diharapkan mampu untuk menghadirkan ikatan batin antar mubalighat se sukabumi, pembentukan korps mubalighat menjadi anggota inti untuk mengembangkan di daerahnya masing-masing. Pelatihan ini diikuti oleh perwakilan cabang dan ranting Aisyiyah diantaranya Cibadak, Pasir Halang, Lebak Siuh, Nagrak, Batu Nunggal, Cipetir, Cigunung dan UMMI.

Pelatihan ini bertujuan untuk membentuk kader mubalighat ‘Aisyiyah yang memiliki kemampuan sebagai mubalighat maupun sebagai perencana dakwah secara menyeluruh sebagai  bagian dari upaya dakwah islamiyah. Peserta diharapkan mampu mengimplemetasikan materi pelatihan Mubalighat Aisyiyah sesui dengan karakteristiknya. Kegiatan ini dibuka oleh Rektor UMMI, Dr. Sakti Alamsyah, M.Pd di kampus UMMI. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan peran majlis yaitu mendakwahkan nilai-nilai islam dalam kehidupan sehari-hari, Qur’an dan sunah merupakan harga mati dalam berbagai aktivitas yang harus menjadi pedoman,  bangun nilai silaturahmi dengan oran diluar aisyiyah dan perkuat nilai dakwah ini baik di internal Aisyiyah maupun di eksternal. Rektor  UMMI mengapresiasi  dan mengucapkan selamat dan mendukung kegiatan yang meningkatkan kualitas Aisyiyah.