Mahasiswa Agribisnis Terjun Langsung Kemasyarakat, Praktik Perkuliahan Menjadi Lebih Menarik
Mahasiswa Agribisnis Terjun Langsung Kemasyarakat, Praktik Perkuliahan Menjadi Lebih Menarik

Mahasiswa Agribisnis Terjun Langsung Kemasyarakat, Praktik Perkuliahan Menjadi Lebih Menarik

  • Ditulis oleh administrator
  • pada Jumat, 26 April 2019

Sukabumi, ummi.ac.id - Himpunan Mahasiswa Agribisnis  dan Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian UMMI melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat bersama kelompok tani, BP3K , Desa Sasagaran, dan Kecamatan Kebonpedes untuk generasi muda dan masyarakat sekitar.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dipadukan dengan praktik perkuliahan menjadi lebih menarik dengan berhubungan langsung bersama siswa siswi TK, Paud, SD, SMP/MTS,  SMA/SMK/MA, Ponpes , KWT  khususnya dalam memasyarakatkan Sistem Pengendalian Hama Pengganggu Tanaman scara Hayati  yakni Refu( Refugia) dan Omon( Feromon Sex).

Neneng Kartika Rini, M.P., Dosen Agribisnis UMMI menuturkan diharapkan penggunaan petani terhadap pestisida dapat dikurangi dan hasil produksi petani dan kelompok tani dapat meningkat yang secara otomatis pendapatan petani dapat meningkat.

“Melalui film animasi Refu Omon, survei keliling kebun refugia dan feromon, praktik menanam benih dan bibit secara langsung, serta menikmati hasil- hasil produk kelompok tani setelah nya, menambah asyik proses pembelajaran. Semoga Agroeduwisata Refu Omon menjadi sahabat dekat generasi muda penerus pembangunan pertanian Sukabumi dan Indonesia yang kita cintai,” lanjutnya.