Sidang Terbuka Senat Tetapkan 967 Orang Menjadi Mahasiswa Baru UMMI
Sidang Terbuka Senat Tetapkan 967 Orang  Menjadi Mahasiswa Baru UMMI

Sidang Terbuka Senat Tetapkan 967 Orang Menjadi Mahasiswa Baru UMMI

  • Ditulis oleh administrator
  • pada Senin, 11 September 2017

Sukabumi, ummi.ac.id– Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) menggelar Sidang  Senat Terbuka Senat Akademik Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)  UMMI Tahun Akademik 2017/2018 yang bertempat di lapangan tengah UMMI. Sidang  Senat Terbuka Senat Akademik tersebut dipimpin langsung oleh ketua Senat UMMI, Dr. Sakti Alamsyah, M.Pd., Senin, 11 September 2017, pukul 08.15-09.30 WIB.

Dalam pidatonya Dr. Sakti Alamsyah menyampaikan UMMI berupaya mencetak lulusan sarjana yang Islami, berkemajuan dan berdaya saing melalui peningkatan mutu pengajaran dan pelayanan.

Acara Sidang  Senat Terbuka Senat Penerimaan Mahasiswa Baru diawali dengan prosesi pembukaan sidang serta laporan Kepala Unit Pelaksana Tugas Humas, Promosi & PMB UMMI, yang diwakili oleh Sigit Senjaya, S.T. Pada tahun ini, mahasiswa baru UMMI berjumlah 967 orang yang terdiri dari Fakultas Sains dan Teknologi 184 orang, Fakultas Pertanian 41 orang, Fakultas Ekonomi 169 orang, Fakultas .Ilmu Administrasi dan Humaniora 242 orang, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 244 orang, Program Studi Keperawatan 70 orang, Program Studi Ilmu Hukum 17 orang.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyematan perwakilan mahasiswa baru yang mewakili 6 Fakultas dan 1 program Studi.